Nalar.ID

Parpol Caleg Perempuan Terbanyak

Jakarta, Nalar.ID Dalam debat perdana pemilihan presiden (Pilpres) 2019 dengan tema Korupsi, Terorisme, Hukum dan HAM, beberapa waktu lalu, calon presiden Prabowo Subianto, pernah mengklaim bahwa partainya, Gerindra, punya susunan calon legislatif (caleg) perempuan terbanyak.

Ia menyebut, partainya punya susunan caleg (perempuan), yang ia kira terbanyak dari seluruh partai politik di Tanah Air.

“Kalau enggak salah wajib minimal 30 persen (ambang batas keterwakilan caleg perempuan), kita mungkin sudah mendekati 40 persen,” ucap Prabowo.

Benarkah?

Namun, berdasarkan data dari Komisi Pemilihan Umum (KPU), pe 17 Desember 2018 lalu, ada lima partai mengajukan caleg perempuan terbanyak. Tapi, Gerindra tidak masuk urutan pertama.

Berikut partai dengan jumlah caleg perempuan terbanyak. Peringkat pertama, yakni Golkar (7.457 orang). Disusul Partai Demokrat (7.334 orang), Nasdem (7.327 orang), Gerindra (7.260 orang), dan PDI Perjuangan (7.228 orang).

Penulis: Ceppy F. Bachtiar | Editor: Ceppy F. Bachtiar

Komentar

Ikuti Kami

Kami nalar, punya alasan informasi tak ditelan mentah. Mari, sama-sama bernalar.

Nalar.ID | Cerdas Menginspirasi